Rabu, 10 Februari 2016

Apresiasi Puisi2

                                                               Mawar Ungu
Sekuntum mawar ungu                                                                                                         By : Aryo
Mekar dalam belenggu
Nuraninya rindu pada langit biru
Tapi tak mampu putuskan belenggu

Dia coba untuk slalu tertawa
Air mata di simpan di dada
Karena cinta hanya sebatas angan saja
Nuraninya terbelenggu norma

Kadang dia bertanya pada angin malam
Kenapa semua mesti begini
Kadang dia bertanya pada matahari
Kenapa dia mekar disini

Nuraninya terbelenggu norma
Tapi matahari diam
Angin malam diam
Belenggu juga diam

Sementara nuraninya tetap bertanya
Akhirnya dia coba untuk menerima dan pasrah                          
                           
                                  Apresiasi puisi oleh kelompok 2   

Nama anggota :
1.Angelia (1131111002)
2.Dasmansyah Hutapea (1131111006)
3.Megawati Situmorang (1131111020)
4.Nova Harlina (1131111026)
5.Rapika Nur Nasution (1131111031)

Unsur yang terdapat dalam puisi baru yaitu:
1.      Unsur Fisik
a.Diksi ( Pilihan Kata)      
Kata- kata dalam puisi”Sekuntum Mawar Ungu” menggunakan kata- kata yang bernada muram. Contohnya : belenggu (pada bait I dan baris ke 2),rindu (pada bait I dan baris 3),air mata(pada bait II dan baris ke 2)
b.  Pengimajinasian ( imagery / pencitraan )
Pengimajinasian yang terdapat pada puisi diatas yaitu pencitraan  perasaan terdapat pada kata “Nuraninya rindu pada langit biru”.(Pada bait I dan baris ke 3)
Pengimajinasian penglihatan terdapat pada kata “Sengkuntum mawar ungu”. (Pada bait I dan baris ke 1)
c. Majas (Gaya Bahasa)
Majas yang digunakan pada puisi “ Sekuntum Mawar Ungu” yaitu:
·         majas personifikasi terdapat pada kata “Nuraninya rindu pada langit biru”


d. Verifikasi ( rima)
Rimanya tidak beraturan karena tidak terikat oleh sajak
e.Tifografi (Tata Wajah)
Puisi tersebut merupakan puisi konvensional karena puisi itu enyambemen (memiliki penyambungan antara baris pertama dan baris selanjutnya)

2.      Unsur Batin
a.Tema
Cinta Yang Terlarang
Buktinya terdapat pada Bait ke I
b. Nada
Penyair menyatakan keputus asaan nya akan cinta nya yang terlarang
c.Perasaan
Perasaan penyair pada saat menciptakan puisi diatas yaitu : kesedihan dan,keputus asaan
d.Amanat
Penyair ingin mengungkapkan rasa sedihnya karena Cinta Yang Terlarang dan tidak akan pernah bahagia








Tidak ada komentar:

Posting Komentar